[ manuskrip ] ariyani
Hasrat saya menulis novel tidak mencegah
apalagi mengurangi kesukaan saya terhadap cerita pendek. Di sela-sela membaca
novel, saya masih suka membaca cerita-cerita pendek. Sesekali saya menulis
cerita pendek, terutama untuk menangani kilatan-kilatan ide yang banyak namun
tidak bisa segera saya jadikan novel.
Sembari menunggu kabar tentang manuskrip novel terbaru saya dari editor, saya mengumpulkan beberapa cerita pendek yang pernah
saya tulis dari tahun 2010-2013. Dengan agak nekat (karena saya tahu kumpulan
cerita pendek lebih sulit lolos seleksi ketimbang novel) saya kirimkan kumpulan
itu ke editor saya. Saya tidak berharap banyak. Kalaupun naskah tersebut tidak
bisa diterbitkan, tidak masalah. Setidaknya, rasa penasaran saya sudah
tersampaikan.
Di luar dugaan, editor saya memberi kabar baik.
Penerbit tertarik dengan manuskrip kumpulan cerita yang saya kirim, dan ingin
menerbitkannya. Tentu saja dengan beberapa catatan. Di antaranya adalah
menyingkirkan beberapa cerita yang kurang kuat, dan menambah beberapa cerita
baru.
Merespons catatan tersebut, saya menulis tiga cerita
baru. Total cerita dalam manuskrip versi akhir yang saya kirim ke editor adalah
16 cerita. Karena cerita-cerita pendek tersebut berasal dari rentang waktu yang
cukup panjang (empat tahun), maka mungkin nanti teman-teman pembaca akan melihat
perubahan gaya menulis dan tema dari cerita satu ke cerita lain.
Meski gambar di atas menampilkan judul
sementara yang panjang, saya beri nama manuskrip ini: Ariyani. Diambil dari
nama tokoh di salah satu dari tiga cerita yang baru saya tulis khusus untuk
melengkapi buku ini. Judul panjang di
gambar di atas itu juga cerita baru, teman-teman akan menemukannya pula di
dalam buku ini nanti.
Manuskrip Ariyani masih mengambil tema besar: cinta. Sayangnya, mungkin teman-teman
tidak akan menemukan cerita cinta dengan akhir bahagia di sini. Entah kenapa
saya mengalami kesulitan untuk menulis cerita pendek tema cinta dengan ending yang bahagia. Tapi, semoga kelak saat membacanya teman-teman tetap terhibur dan puas.
Saat ini, Ariyani sudah dipegang oleh editor,
dan sedang dibaca ulang. Proses revisi rencananya akan berlangsung bulan ini,
karena Ariyani direncanakan untuk
segera terbit. Semoga saja semuanya berlangsung lancar. Termasuk manuskrip novel
Sarif & Nur yang sekarang juga
masih proses editing oleh editor.
Total ada 2 manuskrip saya-novel dan
kumpulan cerita pendek-yang sedang
diproses di penerbit.
Saya harap teman-teman mau ikut berdoa, agar
kedua manuskrip tersebut, Sarif & Nur
dan Ariyani, dapat segera lahir
dengan baik, dan menemui teman-teman pembaca setia semuanya.
Bara
Komentar
Yaumil: Hahaha. Kalau sudah terbit nanti pasti akan ada kuis. Tunggu aja! :D
Si Mamba: Terima kasih!
Faiz: Silakan nantikan.
Aryani sama Sarif & Nur nya jangan kembaran lahirnya, nanti kantong jebol :D